Mencoba Komodo Edit

Free/Open SourceProgrammingSoftware
  1. Beranda
  2. Free/Open Source
  3. Mencoba Komodo Edit

Mulai hari ini gue mencoba-coba editor alternatif lain selain Notepad++ yang selama ini sudah menemani coding di kala suka dan duka. Hehehe… Notepad++ sebenarnya cukup tahan banting dan untuk kecepatan gue sangat merekomendasikannya. Fiturnya cukup banyak dan mudah terbiasa dengan software editor ini, tapi sayang sekali dia ga punya fitur untuk SFTP.Notepad++ hanya punya plug-in untuk FTP. Sedangkan untuk keperluan kantor saat ini sedang sangat dibutuhkan fitur SFTP atau SSH FTP tersebut untuk mengedit secara remote. Beberapa saran untuk menggabungkan penggunaannya dengan WinSCP atau Filezilla sudah dicoba dan sebenarnya dari zaman dulu juga sudah di-set Notepad++ jadi default editor-nya Filezilla. Dengan cara ini, untuk mengedit beberapa file secara remote lumayan cukup membantu, tapi gue rasa ga efisien kalau untuk banyak file atau men-develop sebuah projek secara remote.

Komodo Edit adalah aplikasi free/open source buatan ActiveState Canada, gue pilih dari beberapa text editor free yang lain untuk dicoba. Masih sangat awal untuk menilainya. Sudah dicoba untuk mengedit file html dan php dan kayaknya layak untuk dicoba. Misalnya fitur dasar yang harus ada seperti, line numbers, folding, tab/space indent, font & color, vertical selection, commenting, normal search, regex & incremental search, dan lain-lain. Editor ini juga punya Code Intelligent untuk autocomplete dan support untuk berbagai macam bahasa pemrograman.

Sedangkan fitur FTP/SFTP Komodo Edit versi 5 ini sangat sederhana, hanya koneksi ke server, kemudian untuk membuka file di remote server, ga ada explorer untuk file folder di remote server. Di bagian Preference > Server disediakan fitur untuk menyimpan akun FTP/SFTP. Tapi untuk fungsi meng-explore remote server harus ditambah solusi add-on seperti JSTreeDrive dan Remote Drive Tree. Dan satu lagi kelebihan Komodo Edit, dia itu cross-platform, bisa di Windows, Linux dan Mac.

Mungkin Kamu juga suka

Resize & Crop Gambar Proporsional di Codeigniter
Map Yahoo yang Aneh

2 Komentar. Leave new

  • selmat malam
    saya mau tanya anda mendapat referensi komodo ini dari buku atau nyari di internet juga. saya sedang Tuga Akhir dan saya disini membuat projek menggunakan komodo. kalau memang ada bukunya saya mohon infokan pada saya. kalau bisa anda langsung hubungi saya ke no ini 085700028304. trimakasih

    Balas
    • Malam, sy mendpatkn info ttg komodo dr mencari2 di internet. Sy baru sebatas mencoba saja sbg editor untuk PHP. Sy kira tdk perlu mencari buku, hanya rajin mencari di inet saja cukup

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Fill out this field
Fill out this field
Mohon masukan alamat email yang sah.
You need to agree with the terms to proceed

Latest

Tak ditemukan hasil apapun.